Kumpulan berbagai macam artikel pembelajaran dan artikel unik

Monday 24 August 2015

Apakah ikan saling melindungi?

loading...

APAKAH IKAN SALING MELINDUNGI
Ketemu lagi dengan Ahli Artikel guys. Pada kesempatan kali ini akan dibagikan suatu artikel yang akan membahas tentang Apakah Ikan Saling Melindungi. Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan di baca sampai habis artikel yang berjudul Apakah Ikan Saling Melindungi di bawah ini.

Apakah Ikan Saling Melindungi 
Apakah ikan saling melindungi| Beberapa ikan tertentu menjalin hubungan saling menguntungkan dengan jenis lain. Ikan seperti jenis ikan giru misalnya, hidup dengan damai diantara tentakel – tentakel anemon laut yang sangat berbisa. Anemon laut melindungi ikan jenis giru terhadap beberapa kemungkinan – kemungkinan serangan dari semua pemangsa. Sebagai imbalannya, anemon memperoleh manfaat dari serpihan makanan yang disediakan oleh ikan giru tersebut. Pengaturan hidup yang saling menguntungkan ini di sebut simbiosis.

Namun, tidak semua jenis ikan menjaga hubungan hubungan yang sama – sama menguntungkan sesamanya itu. Beberapa jenis ikan tertentu justru hanya memanfaatkan inangnya. Bahkan beberapa jenis ikan tertentu, hanya merugikan inangnya.

Beberapa jenis ikan yang memanfaatkan atau bahkan merugikan inangnya
Beberapa jenis ikan yang memanfaatkan atau bahkan merugikan inangnya – Ikan medusa muda hidup di antara tentakel ubur – ubur, dimana sengatan ubur – ubur tak mampu melukainya. Ikan medusa ini bahkan dapat menggerogoti tubuh ubur – ubur yang merupakan inangnya ini.

Ikan kardinal sekaligus merupakan inang maupun penumpang. Tubuhnya mengandung bakteri yang bercahaya, dimana bakteri bercahaya itu membuatnya berpendar. Bila merasa terancam bahaya, ikan kardinal ini akan bersembunyi dengan aman di antara duri-duri panjang berbisa milik bulu babi.

Ikan mutiara yang mirip belut ini pada siang hari bersembunyi dalam tubuh teripang, dan keluar untuk mencari makan pada malam hari. Sebagai tamu yang tidak tahu diri, ikan mutiara muda sering memakan usus teripang yang merupakan inangnya itu.

Inilah beberapa penjelasan singkat mengenai artikel tentang Apakah ikan saling melindungi ini, semoga bisa bermanfaat. . .
SELAMAT BELAJAR . . . . . . .
SUMBER: BUKU BINATANG AIR HAMPARAN DUNIA ILMU-TIME LIFE



ikan dan binatang air yang saling melindungi
Gambar tentang Apakah ikan saling melindungi

loading...
Apakah ikan saling melindungi? Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown