loading...
Bagaimana ikan melihat| Dengan mata di kedua sisi kepalanya, ikan dapat melihat ke sekeliling tubuhnya. Berkat pandangan samping yang sangat luas ini ikan dapat melarikan diri dari pemangsa yang menyerang dari bawah atau belakang. Penglihatan tiga dimensi ikan hanya tepat ke arah depannya. Pada bidang penglihatan itu mata ikan dapat memfokuskan benda pada jarak yang berbeda-beda.
Ikan dapat juga melihat warna sampai tahap tertentu. Merah dan kuning mudah dilihat, tetapi hijau, biru, dan hitam lebih sulit dibedakan. Ikan biasanya hidup pada kedalaman tertentu sehingga penglihatan warnanya disesuaikan dengan warna yang dominan disekitarnya.
Susunan mata ikan
Susunan mata ikan| Sebagaimana pada semua vertebrata, mata ikan merupakan organ indra penting yang digunakan untuk melihat pemangsa dan mangsa. Mata ikan berfungsi dengan memfokuskan cahaya melalui lensa dan menuju retina, yaitu dinding dalam mata. Retina terbuat dari sel batang dan sel kerucut, yaitu sel khusus peka cahaya yang mengubah cahaya menjadi impuls itu ke otak, dan selanjutnya otak membentuk citra.
Apabila mata manusia memfokuskan dengan mengubah ketebalan lensanya, mata ikan memfokus dengan menggerakkan lensa maju dan mundur. Gerakan ini dilakukan oleh otot kecil yang disebut retraktor lentis. Jika otot itu mengendur, lensa bergerak mendekati moncong ikan dan benda di dekatnya menjadi jelas. Tetapi, jika otot itu menegang, lensa tertarik ke belakang mata, dan benda jauh menjadi jelas.
Berbagai cara ikan untuk melihat dunia
Berbagai cara ikan untuk melihat dunia- Meskipun ikan hidup di lingkungan yang sangat berbeda dengan manusia, susunan matanya agak serupa. Hal itu karena keduanya berevolusi dari nenek-moyang yang sama- yaitu ikan yang hidup sekitar 500 juta tahun yang lampau.
Ikan dapat melihat dengan jelas di dalam air karena baik air maupun kornea ikan membiaskan cahaya pada sudut yang sama. Pada banyak jenis ikan, mata memperlihatkan lensa sferis (bulat) dalam bola mata yang berbentuk elipsoid. Mata dapat difokuskan pada benda-benda dekat yang ada di depan ikan dan benda jauh di sampingnya.
Pada ikan, sumbu visual dan sumbu optiknya hampir tegak lurus. Sumbu visual mengarah ke depan, sedangkan sumbu optik menghubungkan titik tengah kornea dengan titik tengah lensa.
Sekianlah pembahasan artikel tentang Bagaimana ikan melihat ini, Semoga bisa bermanfaat. . .
SELAMAT BELAJAR. . .
SUMBER: BUKU BINATANG AIR HAMPARAN DUNIA ILMU-TIME LIFE
Gambar tentang Bagaimana Ikan Melihat |
loading...