loading...
APA PENGERTIAN LAPISAN OZON ITU?
Pada kesempatan kali ini, sudah tiba saatnya Ahli Artikel memberikan sebuah artikel yang akan menjelaskan tentang Apa Pengertian Lapisan Ozon Itu? Mari baca penjelasannya sampai habis di bawah ini.
Apa Pengertian Lapisan Ozon Itu
Pengertian Lapisan Ozon| Matahari dan bintang-bintang menghasilkan berbagai macam radiasi yang berbahaya bagi mahluk hidup, termasuk cahaya ultraviolet, radiasi dalam bentuk tak terlihat yang berada antara cahaya violet dan sinar-X dalam spektrum elektromagnetik. Beruntung, ada atmosfer bumi yang menghambat masuknya radiasi yang paling berbahaya ke permukaan planet bumi ini. Jadi, pengertian lapisan ozon adalah lapisan yang berada dalam atmosfer yang memegang peranan penting dalam menyerap gelombang ultraviolet yang pendek dari cahaya matahari sehingga bagian cahaya itu tidak mencapai bumi.
Dari penjelasan diatas mengenai pengertian lapisan ozon, kita bisa tahu bahwa lapisan ozon berfungsi untuk menjadi pelindung bumi dari radiasi berbahaya sinar ultraviolet yang dipancarkan matahari. Untuk lebih memahami pengertian lapisan ozon mari kita simak penjelasan mengenai lapisan ozon di bawah ini.
Pada ketinggian serendah 10 kilometer hingga setinggi 55 kilometer di angkasa, lapisan ozon itu berupa suatu jalur tipis atmosfer tempat cahaya ultraviolet dari matahari bereaksi dengan molekul-molekul oksigen menjadi gas ozon. Gas itu mengisi kurang dari seperjuta volume atmosfer seluruhnya. Seluruh lapisan ozon hanya merupakan selaput setebal seperempat sentimeter apabila tekanan atmosfer pada permukaan bumi. Tapi, tanpa komponen atmosfer tipis yang disebut lapisan ozon ini, umat manusia akan mendertia lebih banyak serangan kanker kulit dan kebutaan, dan tanaman pangan akan layu karena radiasi akan menguraikan molekul-molekul organik. Bahkan tanpa lapisan ozon, maka mungkin saja tidak aka nada kehidupan di bumi ini.
Beberapa penjelasan tambahan agar bisa lebih mendalami pengertian lapisan ozon bisa kita baca di bawah ini:
Pengertian Lapisan Ozon: Pelindung Seluruh Bumi.
Matahari memancarkan tiga jenis cahaya ultraviolet yang digolongkan menjadi cahaya ultraviolet A, ultraviolet B, dan ultraviolet C. Yang paling berbahaya diantaranya adalah jenis cahaya ultraviolet C, dan jenis cahaya ultraviolet itu mampu diserap oleh lapisan ozon.
Pengertian Lapisan Ozon: Edaran ozon.
Meskipun produksi ozon paling banyak berlangsung di atas wilayah khatulistiwa pada ketinggian sekitar 30 kilometer, konsentrasi maksimum yang terobservasi berada di atas wilayah kutub pada ketinggian 18 kilometer. Ozon itu dibawa oleh arus atmosfer di lapisan stratosfer. Arus atmosfer yang bergerak keatas ini berasal dari lapisan troposfer tempat arus itu dibangkitkan oleh perbedaan antara suhu samudra dan suhu massa daratan oleh variasi-variasi topografi.
Demikianlah artikel yang membahas dan menjelaskan tentang Apa Pengertian Lapisan Ozon Itu. Semoga para pembaca setia Ahli Artikel bisa memahami dan bertambah ilmu pengetahuannya setelah membaca artikel kali ini. Arigatoooo…
SELAMAT BELAJAR.. . . . . .
SUMBER: BUKU CUACA DAN IKLIM-HAMPARAN DUNIA ILMU-TIME LIFE
Gambar tentang Pengertian Lapisan Ozon |
loading...