loading...
BAGAIMANA PROSES PENGUMPULAN DATA CUACA?
Kali ini, giliran artikel yang berjudul tentang Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca yang akan di bagikan sebagai bahan bacaan untuk para pembaca sekalian. Yuk, mari kita membaca artikel yang akan menjelaskan tentang Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca ini, agar kita bisa mengetahui bagaimana sih Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca itu? Selamat membaca. . .
Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca
Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca| Laporan cuaca yang terpercaya, didasarkan pada informasi mendetail dari berbagai macam sumber. Pengamatan dari darat yang dilakukan sejak zaman kuno, sekarang dilakukan oleh alat pengindra otomatis dan juga oleh orang-orang yang memantau cuaca dari ribuan stasiun pengamat. Banyak juga stasiun pengamat yang meluncurkan radiosonde dan roket cuaca untuk memeriksa keadaan pada lapisan atmosfer atas. Kapal cuaca khusus dan pelampung cuaca otomatis, juga kapal dagang biasa, mampu memberikan informasi tentang cuaca di laut. Organisasi cuaca nasional mengumpulkan data cuaca yang merupakan hasil dari sebagian besar pengamatan tadi, namun stasiun-stasiun pengamat di seluruh dunia saling bertukar data untuk menghasilkan laporan dan ramalan cuaca jangka panjang yang setepat-tepatnya.
Beberapa Cara Mengumpulkan Data Cuaca.
Beberapa cara untuk mengumpulkan data cuaca dan penjelasannya, dapat kita lihat di bawah ini:
1. Balon dan Pesawat Terbang
Balon atmosfer, yang mengudara berhari-hari, mengirimkan data kecendrungan cuaca jangka panjang. Pesawat terbang dapat dikirim ke wilayah yang akan langsung diamati, misalnya dalam pusat badai.
2. Radiosonde dan Roket.
Radiosonde, yang dikirimkan dua kali sehari, memetakan keadaan hingga ketinggian kira-kira 30 kilometer. Roket cuaca, yang diluncurkan setiap minggu, menempuh ketinggian hingga 65 kilometer.
3. Pengamatan Cuaca Dari Antariksa
Satelit cuaca dalam orbit kutub dan orbit geostasioner di atas khatulistiwa mengirimkan kembali informasi tentang pembentukan awan dan suhu permukaan samudra I seluruh dunia.
4. Pengamatan Cuaca Dari Darat
Di stasiun-stasiun cuaca yang berpangkalan di darat, para pengamat cuaca mencata data sekali dalam setiap jamnya. Di stasiun-stasiun cuaca otomatis, alat-alat pencatat akan memperbarui laporan pengamatannya setiap jam.
5. Pengamatan Cuaca Dari Laut.
Kapal pengamat cuaca, akan mencatat hasil pengamatan cuaca seperti yang diberikan oleh stasion pengamatan cuaca di darat. Secara rutin, kapal itu juga akan memantau suhu dan kadar garam di laut. Pelampung cuaca jauh akan menyampaikan data cuaca dan air dari tempat-tempat yang sangat penting di samudra.
6. Jaringan Pengamat Cuaca Di Seluruh Dunia
Karena keadaan cuaca di seluruh dunia juga mempengaruhi cuaca setempat, laporan yang tepat menuntut pengamatan cuaca dari seluruh penjuru dunia. Stasiun cuaca internasional mempertukarkan banyak informasi mengenai cuaca melalui jaringan komunikasi khusus, yang mencakup kabel bawah laut dan sambungan satelit.
Sekian penjelasan tentang artikel yang berjudul Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca ini. Semoga bisa memberikan tambahan wawasan kepada para pembaca.
SELAMAT BELAJAR. . . .
SUMBER: BUKU CUACA DAN IKLIM-HAMPARAN DUNIA ILMU-TIME LIFE
Gambar tentang Bagaimana Proses Pengumpulan Data Cuaca |
loading...