Kumpulan berbagai macam artikel pembelajaran dan artikel unik

Friday, 11 November 2016

MOLEKUL KARBOHIDRAT MEMBRAN PLASMA

loading...

MOLEKUL KARBOHIDRAT MEMBRAN PLASMA
Kali ini, Ahli Artikel akan memberikan suatu artikel yang berjudul Molekul Karbohidrat Membran Plasma. Biar tidak penasaran, langsung saja yuk nambah ilmu dengan cara membaca artikel yang berjudul Molekul Karbohidrat Membran Plasma di bawah ini.

Molekul Karbohidrat Membran Plasma
Molekul Karbohidrat Membran Plasma| Semua sel eukariotik memiliki karbohidrat pada permukaannya yang sebagian besar berbentuk sebagai rantai oligosakarida. Molekul-molekul ini terikat dengan molekul protein membran plasma (glikoprotein), dan sebagian kecil terikat pada molekul lipid (glikolipid). Sebagian besar molekul protein membran yang tampak pada permukaan luar membran plasma mengikat gugus gula, dan sebagian kecil saja dari molekul lipid permukaan luar dari membran plasma itu yang mengikat karbohidrat. Selain itu setiap molekul glikoprotein sebagian besar memiliki sejumlah rantai-rantai cabang, sebaliknya setiap molekul glikolipid hanya memiliki sebuah rantai cabang.

Molekul-molekul karbohidrat selalu berada pada permukaan luar dari membran plasma, dan tidak pernah dijumpai pada permukaan dalam membran plasma atau permukaan sitosolik. Baik molekul lipid, protein, maupun karbohidrat yang tersembul pada kedua permukaan dwilapis membran plasma itu tidak pernah sama, karena itu membran plasma dikatakan sebagai membran yang asimetris. Monosakarida utama yang terdapat molekul glikoprotein dan glikolipid membran plasma adalah galaktosa, fukosa, galaktosamin, glukosamin, glukosa, dan asam sialik. Adanya molekul karbohidrat yang berlebihan pada sel-sel eukariotik membentuk bangunan tambahan yang disebut glikokaliks atau selubung sel (cell coat).

Fungsi rantai cabang oligosakarida pada glikolipid dan glikoprotein membran plasma belum begitu jelas. Sangat mungkin bahwa gugus oligosakarida pada glikoprotein membran plasma itu turut membantu agar molekul protein dapat terpancang dengan kuat dalam membran plasma, dan berperan menstabilkan struktur protein tersebut. Fungsi lain dari molekul oligosakarida adalah peranannya yang sangat penting dalam proses pengenalan dalam komunikasi antar sel. Hal ini sangat jelas pada membran plasma dari sel-sel yang terlibat dalam sistem imunitas.

Itulah tadi beberapa penjelasan dan pemaparan singkat mengenai artikel yang berjudul Molekul Karbohidrat Membran Plasma. Semoga artikel yang dibagikan kali ini bisa bermanfaat. . . 
SELAMAT BELAJAR. . . .

SUMBER ARTIKEL MOLEKUL KARBOHIDRAT MEMBRAN PLASMA:
- BUKU BIOLOGI SEL - SUMADI - ADITYA MARIANTI - GRAHA ILMU - 2007

Molekul Karbohidrat Membran Plasma
Gambar tentang Molekul Karbohidrat Membran Plasma


loading...
MOLEKUL KARBOHIDRAT MEMBRAN PLASMA Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown