Kumpulan berbagai macam artikel pembelajaran dan artikel unik

Monday, 29 August 2016

PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI

loading...

PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI
Hai teman-teman, kali ini Ahli Artikel akan memberikan penjelasan mengenai artikel yang berjudul Pengertian Jaringan Dalam Ilmu Biologi. Bagi kalian yang sedang mempelajari biologi, ataupun yang sekedar suka membaca dan menambah ilmu pengetahuan, silahkan di simak baik-baik artikel yang berjudul Pengertian Jaringan Dalam Ilmu Biologi di bawah ini.

Pengertian Jaringan Dalam Ilmu Biologi
Pengertian Jaringan Dalam Ilmu Biologi| Jika kita berbicara mengenai disipllin ilmu biologi, maka pengertian jaringan adalah suatu kumpulan sel yang menyatu sehingga menjadi suatu bentuk dan memiliki satu fungsi yang sama. Jadi, untuk memudahkan para pembaca dalam memahami pengertian jaringan, para pembaca sebenarnya harus terlebih dahulu memahami apa pengertian sel yang bisa kita baca di bawah ini:

Pengertian Sel
Seperti yang telah dipaparkan diatas, bahwa pengertian jaringan adalah suatu kumpulan sel yang menyatu sehingga menjadi suatu bentuk dan memiliki satu fungsi yang sama. Nah, sebenarnya apa sih pengertian sel itu? Sel adalah suatu penyusun dan pembentuk tubuh yang terkecil. Segala macam fungsi kehidupan dilakukan di dalam sel. Nah, apabila beberapa sel yang memiliki fungsi dan bentuk yang sama menyatu, maka terciptalah jaringan.

Nah, bagaimana para pembaca? Sudah tahu apa pengertian jaringan dalam biologi? Jika belum, Ahli Artikel sudah menyiapkan suatu penjelasan tambahan untuk membantu para pembaca dalam memahami apa pengertian jaringan itu, check this below.

Macam-Macam Jaringan
Sesuai dengan pengertingan jaringan, yaitu kumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama bersatu dan membentuk jaringan. Contohnya adalah sekumpulan sel saraf yang berkumpul sehingga menjadi suatu jaringan saraf. Hal itu juga berlaku dalam jaringan-jaringan lain yang akan diuraikan di bawah ini:
1. Jaringan Saraf
Jaringan saraf terdiri dari sekumpulan sel saraf (Neuron). Jaringan saraf ini memiliki fungsi untuk menyampaikan informasi getaran atau aliran rangsangan kepada otak.
2. Jaringan Otot
Jaringan otot terdiri dari sekumpulan sel otot. Jaringan otot berperan dalam menggerakkan alat gerak aktif dalam tubuh. Jaringan otot ini juga terbagi atas 2 bagian, yaitu:
a. Jaringan Otot Lurik
Jaringan otot lurik ini yang menyebabkan terjadinya suatu pergerakan locomotion (berpindah), selain itu jaringan otot lurik juga yang menyebabkan terjadinya berbagai macam gerak anggota tubuh yang lainnya.
b. Jaringan Otot Polos
Jaringan otot polos berperan dalam melindungi dan melapisi organ-organ yang berongga. Jaringan otot polos ini terletak pada dinding-dinding organ yang memiliki rongga.
3. Jaringan Epitel
Penyusun jaringan epitel ini adalah beberapa kumpulan sel epitel. Jaringan epitel ini beperan sebagai tameng dari beberapa jaringan yang berada di bawahnya. Jaringan epitel ini menghambat kerusakan jaringan-jaringan di bawahnya dari benturan, gesekan, bahaya sinar UV, hingga dari ancaman-ancaman bakteri. 
4. Jaringan Darah
Jaringan darah terbentuk dari kumpulan sel darah (trombosit, sel darah putih, dan sel darah putih).  Jaringan darah memiliki fungsi dan peran yang sangat penting bagi tubuh, yaitu sebagai sarana transportasi yang mengangkut berbagai macam zat dan oksigen yang diperlukan oleh seluruh tubuh.

Nah, itulah tadi artikel yang menjelaskan tentang Pengertian Jaringan Dalam Ilmu Biologi. Selamat membaca dan semoga bisa bermanfaat.
SELAMAT BELAJAR. . . .

SUMBER ARTIKEL PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI:
- Buku Pengantar Anatomi Tumbuh-Tumbuhan (tentang sel dan jaringan) - Yayan Sutrian - 2011 - PT. Rineka Cipta: Jakarta.

PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI
Gambar tentang PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI

loading...
PENGERTIAN JARINGAN DALAM ILMU BIOLOGI Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown